
Wakil Bupati Tana Tidung Lakukan Sidak ke Sekolah, Tegaskan Disiplin Kehadiran Guru Usai Libur Lebaran
Tana Tidung – Wakil Bupati Tana Tidung, Bapak Sabri, S.Pd., didampingi Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan serta jajaran staf, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah sekolah di wilayah Kabupaten Tana Tidung, Rabu (9/4/2025). Sidak ini dilakukan dalam rangka memastikan kehadiran para guru pada hari pertama masuk sekolah setelah libur Idul Fitri 1446 H.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati menegaskan pentingnya kedisiplinan dan tanggung jawab para tenaga pendidik. Ia menyampaikan bahwa tidak ada toleransi bagi guru-guru yang tidak hadir tanpa keterangan jelas pada hari pertama masuk sekolah.
"Cuti Lebaran sudah cukup panjang, dan sekarang waktunya kembali menjalankan tugas sebagai pendidik. Tidak boleh ada yang menyepelekan tanggung jawab ini," tegas Wakil Bupati Sabri saat berbincang dengan kepala sekolah dan guru-guru yang hadir.
Kegiatan sidak ini merupakan bentuk komitmen Pemerintah Kabupaten Tana Tidung dalam meningkatkan kualitas pendidikan, yang salah satunya dimulai dari kedisiplinan tenaga pendidik di lingkungan sekolah.
Wakil Bupati juga menyampaikan bahwa kehadiran guru di hari pertama sekolah sangat penting untuk membangun semangat belajar siswa setelah libur panjang, sekaligus menunjukkan keteladanan dalam bersikap profesional.
Diharapkan dengan sidak ini, seluruh guru di Kabupaten Tana Tidung semakin sadar akan tanggung jawabnya dan mampu memberikan pelayanan pendidikan yang maksimal bagi generasi penerus daerah.
Wakil Bupati Tana Tidung Lakukan Sidak ke Sekolah, Tegaskan Disiplin Kehadiran Guru Usai Libur Lebaran
Tana Tidung – Wakil Bupati Tana Tidung, Bapak Sabri, S.Pd., didampingi Plt. Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan serta jajaran staf, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke sejumlah sekolah di wilayah Kabupaten Tana Tidung, Rabu (9/4/2025). Sidak ini dilakukan dalam rangka memastikan kehadiran para guru pada hari pertama masuk sekolah setelah libur Idul Fitri 1446 H.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati menegaskan pentingnya kedisiplinan dan tanggung jawab para tenaga pendidik. Ia menyampaikan bahwa tidak ada toleransi bagi guru-guru yang tidak hadir tanpa keterangan jelas pada hari pertama masuk sekolah.
"Cuti Lebaran sudah cukup panjang, dan sekarang waktunya kembali menjalankan tugas sebagai pendidik. Tidak boleh ada yang menyepelekan tanggung jawab ini," tegas Wakil Bupati Sabri saat berbincang dengan kepala sekolah dan guru-guru yang hadir.
Kegiatan sidak ini merupakan bentuk komitmen Pemerintah Kabupaten Tana Tidung dalam meningkatkan kualitas pendidikan, yang salah satunya dimulai dari kedisiplinan tenaga pendidik di lingkungan sekolah.
Wakil Bupati juga menyampaikan bahwa kehadiran guru di hari pertama sekolah sangat penting untuk membangun semangat belajar siswa setelah libur panjang, sekaligus menunjukkan keteladanan dalam bersikap profesional.
Diharapkan dengan sidak ini, seluruh guru di Kabupaten Tana Tidung semakin sadar akan tanggung jawabnya dan mampu memberikan pelayanan pendidikan yang maksimal bagi generasi penerus daerah.