Bupati Tinjau Pembangunan Sejumlah Infrastruktur di Kabupaten Tana Tidung

TANA TIDUNG - Bupati Tana Tidung Bapak Dr. H. Undunsyah, MH.,M.Si., bersama Dandim Bulungan Bapak Sigid HP Memonitoring Pembangunan Bundaran HU dan Jalan Menuju Desa Bebatu yang masih dalam proses pembangunan. Selasa (01/01/18)

Bundaran HU ini nantinya akan menjadi Icon Pintu Masuk ke Kabupaten Tana Tidung karena Bundaran HU ini merupakam simpang 4 menuju Kabupaten Malinau, Kabupaten Bulungan, Desa Bebatu, serta menuju pusat kota Kabupaten Tana Tidung. Pembangunan Bundara HU saat ini sudah mencapai 70 persen, Insyaallah ditahun 2019 pembangunan Bundaran HU ini akan tuntas.

Pada kesempatan itu Bupati Tana Tidung Bapak Dr. H. Undunsyah, MH.,M.Si dan Dandim Bulungan Bapak Sigid HP juga berkunjung ke Objek Wisata Gunung Rian, dalam kunjungan tersebut Bupati menyampaikan kepada Dinas terkait pembangunan Objek wisata gunung rian agar memperhatikan spot-spot yang harus dibenahi, agar para pengunjung merasa aman dan nyaman.