
Kegiatan ini dilaksanakan berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 29 Tahun 2019 tentang SAKIP. Sakip adalah Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintahan, dimana sistem ini merupakan integrasi dari sistem perencanaan, sistem penganggaran dan sistem pelaporan kinerja, yang selaras dengan pelaksanaan sistem akuntabilitas keuangan.
Oleh karenanya setiap tahun dilakukan evaluasi/review atas capaian kinerja instansi untuk mengukur tingkat akuntabilitas OPD merujuk pada PERMENPAN-RB Nomor 53 Tahun 2014.
Kegiatan dibuka oleh Asisten 2 Bidang Perekonomian dan Pembangunan Drs. H. Syahrul, M.AP. yang dihadiri pendamping SAKIP dari seluruh OPD Lingkup Pemkab Tana Tidung yang terbagi dari 3 Kelas dan ruangan untuk Forum Gruop Discussion (FGD).
Adapun narasumber dari KEMENPAN-RB yaitu;
Kelas 1 oleh Dra. Endang Purwaningsih, M.AP (Analis Kebijakan Madya),
Kelas 2 oleh Alifah Rahma Nirmala (Perencana Muda), dan
Kelas 3 oleh Etika Mahaputri, S.Kom., M.Pub (Sub-Koordinator Perumusan Kebijakan Reformasi Birokrasi).